IMPLEMENTASI KURIKULUM DI SD NEGERI NGEMPLAK TAHUN 2019 Indonesia

Main Article Content

Miftahur Rahman
Ida Faridah

Abstract

Abstrak


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi kurikulum di SD Negeri Ngemplak.Penelitian ini menggunakan metode kualitatif.Tempat penelitian di SD Negeri Ngemplak Kabupaten Purworejo.Subjek penelitian adalah Kepala Sekolah dan Guru. Teknik pengumpulan data yang digunakan: observasi, wawancara, dokumentasi, dan keabsahan data menggunakan triangulasi. Teknik analisis data dengan cara mereduksi data atau meringkas data yang diperoleh. Hasil penelitian disimpulkan bahwa penerapan kurikulum di sekolah ini ialah menggunakan dua kurikulum, yaitu untuk siswa kelas I, II, dan III menggunakan kurikulum 2013 dan untuk siswa kelas IV, V, dan VI menggunakan kurikulum KTSP karena merupakan kelas lanjutan dari penerapan kurikulum KTSP. Kurikulum 2013 yang mulai berlaku di SD N ini merupakan upaya pendidik dalam mengikuti perkembangan kurikulum yang ada.Dari peserta didik pun telah memberikan umpan balik yang postif terhadap pembelajaran diwujudkan melalui penguasaan materi oleh peserta didik.Dalam pemberlakuan dua kurikulum ini pendidik merasa tidak adanya kesulitan dalam pelaksanaannya.


 


Kata Kunci: Kurikulum, KTSP, SD N Ngemplak


 


Abstract


This research head for know the curriculum implementation in SD N Ngemplak (Ngeplak Elementary School). It used quaitatif method which did at SD N Ngemplak (Ngeplak Elementary School) Purworejo Regency, which is which the subject of the research are headmaster and the teachers. The collecting data technique by means summarise the data collected. The result of the research study concluded that this school applied 2 curriculums that are 2013 curricuum which is applied on 1st, 2nd, 3rd grades, and KTSP Curriculum applied on intermediate grade which are 4th, 5th, and 6th grade. The 2013 Curriculum recently applied in this school is the school effort to follow development curriculum. Even the students gave the positive feedback to the studies which has been formed by subject mastery. In Appliying these two curriculum there were on difficulties for the tachers.


Key word: Curriculum, KTSP, Ngeplak Elementary School

Article Details

How to Cite
Miftahur Rahman, & Ida Faridah. (2020). IMPLEMENTASI KURIKULUM DI SD NEGERI NGEMPLAK TAHUN 2019: Indonesia. Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Al-Idarah, 5(2), 53–58. https://doi.org/10.54892/jmpialidarah.v5i2.70
Section
Articles

References

Hafni Ladjid. 2005. Pengembangan Kurikulum. Ciputat: Quantum Teaching

Louis, Coehen,. Lawrenche Manion,. Keith Morrison. 2007. Research Methods In Education. London and New York: Routledge Taylor & Francis Group.Mulyasa. 2005. Kurikulum Berbasis Kompetensi. Bandung: PT Remaja Rosda Karya

Mulyoto. 2013. Strategi Pembelajaran di Era Kurikulm 2013. Jakarta:Prestasi Pustaka Raya

Musfiqon dan Nurdyansyah. 2015. Pendekatan Pembelajaran Saintifik. Sidoarjo: Nizamia Learning Center

Nana Syaodih Sukmadinata. 2016. Pengembangan Kurikulum Teori dan Praktik.Bandng: Rosdakarya.

Rusman. 2012. Manajemen Kurikulum. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada

Sofan Amri. 2013. Pengembangan dan Model Pembelajaran dalam Kurikulum 2013. Jakarta: Prestasi Pustaka

Rusman. 2012. Manajemen Kurikulum. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada